ISB Bersama FSPMI Melaksanakan Giat Multi Stakeholder Diskusi Terkait Piloting Penyelenggaraan TPA

Jepara, suaragardanasional.com | Daycare Sangat penting untuk peran perempuan pekerja atau buruh untuk itu Inti Solidaritas Buruh ( ISB) bersama Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia ( FSPMI) mengadakan giat diskusi Multy Stakeholder tentang Daycare Piloting penyelenggaraan Taman Pengasuh Anak diruang rapat RMP Sosrokartono Gedung Sekertariat Daerah pemerintah Daerah kabupaten Jepara,Jln Kartini No 1 Panggang,Kecamatan Jepara,Kabupaten Jepara Rabu 14/1/2025.


Acara yang dimulai pada pukul 9.30 Wib sampai selesai itu dihadiri Stakeholder pemerintah daerah,OPD terkait, FSPMI,ISB,APINDO dan tamu undangan lainnya.

Albertus B Buntoro project officer dari ISB Wilayah Jawa Tengah menyampaikan terimakasih kepada semua tamu undangan terutama para stakeholder, OPD pemerintah daerah yang hadir dalam acara Daycare Piloting penyelenggaraan Taman Pengasuh Anak yang sangat penting dalam pertumbuhan anak sangat penting di zaman sekarang, terutama karena banyak orang tua yang bekerja sebagai karyawan atau buruh sehingga Daycare Piloting penyelenggaraan Taman pengasuh anak dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan kemampuan sosial anak belajar berinteraksi dengan teman dan pengasuh juga orang tua dapat bekerja dengan tenang, karena anak dirawat oleh pengasuh yang profesional serta anak bisa belajar mandiri dan percaya diri walaupun TPA bukan pengganti peran orang tua tapi sebagai pendukung saja. Karena juga diperlukan beberapa faktor utama yang perlu dipertimbangkan, lokasi, kurikulum, pengasuh dan fasilitas. 

Eko Novi  Kementerian Assisten Deputi Koordinasi Perlindungan Anak  sebagai Narasumber juga mendukung diadakannya Piloting penyelenggaraan Taman pengasuh anak untuk para karyawan atau buruh yang berada di Jawa Tengah khususnya orang tuanya bekerja karena Jepara termasuk 90%perempuan bekerja terutama wilayah kecamatan Mayong hampir bekerja yang masih usia produktif, untuk itu peran pemerintah daerah  dan ISB juga FSPMI untuk mendukung adanya Piloting penyelenggaraan Taman pengasuh anak karena ini sangat membantu supaya orang tua bisa bekerja dengan rasa aman dan tenang karena anak dirawat oleh pengasuh yang profesional dan berpengalaman sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan keluarga dan produktivitas dan dapat menciptakan keseimbangan kerja dan keluarga juga kesejahteraan mental para pekerja. 


Kedepannya kami ISB dan FSPMI berharap pemerintah daerah serta stakeholder mendukung juga bisa memplementasikan Perda Nomor 5 tahun 2025 ini sangat penting membantu para karyawan. 


(Hani K)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top